
Notice: Undefined variable: entry_terms in /home/healthtechid/public_html/files/themes/healthtech/functions.php on line 134
Article
Apakah Healthtech Startup Akan Menjadi Unicorn Pertama di Sektor Kesehatan?
Indonesia saat ini memiliki 5 unicorn dengan valuasi sedikitnya 1 miliar dollar AS dari berbagai sektor, diantaranya perusahaan transportasi on demand, booking travel, marketplace, dan fintech. Apakah kemudian sektor kesehatan berbasis teknologi?
Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara memprediksi perusahaan startup bidang kesehatan berpotensi besar menjadi unicorn selanjutnya karena anggaran pemerintah untuk bidang kesehatan dalam APBN 2020 mencapai lebih dari 100T sampai 120T.
Tren perkembangan layanan healthtech di wilayah Asia Pasifik bertumbuh baik. Terdapat 6 kategori healthtech yang menarik perhatian diantaranya diagnosis kesehatan, AIOT, online marketplace, genomics, layanan penelitian kesehatan, dan data analisis medis. Oleh karena itu potensi healthtech startup di industry kesehatan sangat bernilai dan bisa menjadikan bisnis yang berkelanjutan dan unicorn selanjutnya bisa diprediksikan lebih cepat.